Judul Skripsi: Pembentukan Kosakata Slang dalam Komunitas Jkboss pada Akun Twitter @Jakartakeras
Penulis: Setiawan Nugroho
Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia
Fakultas Bahasa dan Seni
Universitas Negeri Yogyakarta
2015
Abstrak
Penelitian mengenai pembentukan kosakata slang dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) bentuk bahasa slang yang terdapat dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras, (2) proses pembentukan slang dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras, (3) makna slang yang terdapat dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras, dan (4) tujuan penggunaan slang dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Data penelitian merupakan data tertulis berupa ujaran atau tuturan yang terdapat pada twitt dan mention dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras. Sumber data penelitian ialah penggunaan bahasa slang yang terdapat dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras. Data diperoleh dengan menggunakan metode simak, sedangkan teknik yang digunakan bebas cakap. Analisis data dilakukan dengan menggunakan metode padan dan distribusional. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah human instrument, dan keabsahan data diperoleh dengan ketekunan pengamatan dan debriefing.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa slang dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras adalah sebagai berikut. (1) Bentuk slang dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras berupa kata dan frase. Slang dalam komunitas JKBoss berupa kata yang mengalami proses pembentukan, berupa kata yang tidak mengalami proses pembentukan, dan slang yang berbentuk frase. (2) Proses pembentukan slang dalam komunitas JKBoss meliputi perubahan struktur fonologi berupa pembalikan suku kata, pembalikan kata secara menyeluruh, penghilangan suku pertama, dan penggantian vokal, sedangkan proses morfologi berupa akronim dan singkatan. (3) Jenis makna slang yang terdapat dalam komunitas JKBoss pada akun twitter @JakartaKeras meliputi makna denotatif dan makna konotatif. (4) Tujuan penggunaan slang dalam komunitas JKBoss digunakan sebagai kejenakan, umpatan, sindiran, keakraban, dan pernyataan.
Kata kunci : Slang, JKBoss, Akun twitter @JakartaKeras.
DOWNLOAD SKRIPSI
Pembentukan Kosakata Slang dalam Komunitas Jkboss pada Akun Twitter @Jakartakeras
Semoga artikel Skripsi: Pembentukan Kosakata Slang dalam Komunitas Jkboss pada Akun Twitter @Jakartakeras bermanfaat
Salam hangat Skripsi: Pembentukan Kosakata Slang dalam Komunitas Jkboss pada Akun Twitter @Jakartakeras , mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Sifat ramalan kali ini.
0 Response to " Skripsi: Pembentukan Kosakata Slang dalam Komunitas Jkboss pada Akun Twitter @Jakartakeras "
Posting Komentar