Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar

Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar - Sahabat Pembaca sifat ramalan yang budiman, ulasan berikut yang berhubungan dengan Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar, semoga dapat menambah khasanah wawasan anda dan sekiranya dapat bermanfaat, jika da sesuatu hal yang kurang berkenan ayau ada kesalahan dan pesan silahkan untuk comentar di bawah yang berhubungan dengan Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar, kami sangat bertrimakasih sekali dan semoga menjadi manfaat


Ada beberapa kawan yang sering menanyakan bagaimana menulis daftar pustaka yang benar. Penulisan daftar pustaka sebenarnya ada beberapa cara. 

Pada kesempatan ini saya tuliskan salah satu cara penulisan daftar pustaka yang lazim digunakan.


1. Daftar Pustaka dari Buku
Format penulisan daftar pustaka dari buku:
Nama belakang penulis, nama depan. Tahun terbit buku. Judul buku (dicetak miring). Kota terbit buku: Penerbit buku

Contoh:
a) Jika penulisnya 1 orang
  • Eneste, Pamusuk. 2009. Buku Pintar Penyuntingan Naskah. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama ----> Nama penulisnya adalah Pamusuk Eneste
  • Sugihastuti. 2009. Editor Bahasa. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
  • Chaer, Abdul. 2003. Linguitik Umum. Jakarta: Rineka Cipta ----> Nama penulisnya adalah Abdul Chaer
  • Moleong, Lexy J. 2011. Metodologi Penelitian Kualitatif. Cetakan ke-21. Bandung: Remaja Rosdakarya
b) JIka penulisnya 2 orang
  • Wijana, I Dewa Putu dan Muhammad Rohmadi. 2009. Analisis Wacana Pragmatik Kajian: Teori dan Analisis. Surakarta: Yuma Pustaka ----> Nama penulisnya adalah I Dewa Putu Wijana dan Muhammad Rohmadi
c) Jika penulisnya lebih dari 3 orang
  • Zaini Hisyam, dkk. 2002. Desain Pembelajaran di Perguruan Tinggi. Yogyakarta: CTSD IAIN Sunan Kalijaga 
  • Rohmadi, Muhammad, dkk. 2009. Morfologi: Telaah Morfem dan Kata. Surakarta: Yuma Pustaka
d) Jika menggunakan editor (biasanya nama editor diikuti kata (ed) dibelakangnya)
  • Singaeimbun, Masri dan Sofyan Efendi (Ed.). 1995. Metode Penelitian Survey. Jakarta: LP3ES
  • Rohmadi, Muhammad dan Lili Hartono (Ed.). 2011. Kajian Bahasa, Sastra, dan Budaya Jawa, Teori dan Pembelajarannya. Surakarta : Pelangi Press. 
e) Jika penulisnya merupakan sebuah tim atau lembaga
  • Pusat Bahasa. 2005. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional 
  • Departemen Kesehatan. 2000. Survei Kesehatan Rumah Tangga. Jakarta: Depkes
f) Jika buku terjemahan
  • Muhammad, Asyraf. Rajulu A'malin Islamiyyin. (Diterjemahkan oleh Budiman Mustofa). 2009. Menjadi Entrepreneur Muslim Tahan Banting. Surakarta: Al-Jadid
2. Daftar Pustaka dari Penelitian (Skripsi, Tesis, Disertasi)
Format penulisan daftar pustaka dari hasil penelitian:
Nama belakang penulis, nama depan. Tahun publikasi penelitian. Judul buku (diapit tanda petik). (Jenis penelitian dan Program Studi Penelitian). Kota Instansi Pendidikan: Nama Instansi Pendidkan

Contoh:
  • Irnianty, Evi. 2010. “Analisis Bahasa Plesetan dalam Serial Komedi Tawa Sutra Edisi Mei 2009 Pukul 21.00 – 22.00 di ANTV”. (Skripsi S-1 Progdi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia). Yogyakarta: FKIP Universitas Ahmad Dahlan
  • Mulyani, Tri Wanti. 2010. “Analisis Tindak Tutur pada Wacana Stiker Plesetan”. (Skripsi S-1 Progdi Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah). Surakarta: FKIP Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Purwanti. 2006. “Analisis Wacana Plesetan pada Kaos Dagadu Djokdja (Kajian Pragmatik)”. (Skripsi S-1 Progdi Pendidikan Bahasa dan Seni). Surakarta: FKIP Universitas Sebelas Maret

3. Daftar Pustaka dari Jurnal Ilmiah
Format penulisan daftar pustaka dari jurnal ilmiah:
Nama belakang penulis, nama depan. Tahun penelitian. Judul Penelitain (diapit tanda petik). dalam Nama Jurnal (dicetak miring). Edisi Jurnal

Contoh:
  • Sibarani, Robert. 2003. “Fenomena Bahasa Plesetan dalam Bahasa Indonesia” dalam Linguistik Indonesia: Jurnal Ilmiah Masyarakat Linguistik Indonesia. Agustus, Nomor 2, 2003
  • Fathurrahman, Muhammad. 2000. “Mutiara Keong dalam Siklus Kehidupan” dalam Surya Seni Jurnal Penciptaan dan Pengkajian Seni. Vol. 1, No. 2. Surakarta: STSI
  • Heriawati, Hesti. 2004. “Metafora dalam Cakepan Tembang-tembang Jawa” dalam Gelar: Jurnal Ilmu dan Seni. Vol. 2, No. 2. Surakarta: STS

4. Daftar Pustaka dari Majalah atau Koran
Contoh:
  • Santoso, Sukrisno. 2012. “kartini Masa Kini” dalam Solopos. Edisi 21 April 2012
  • Santoso, Sukrisno. 2011. “Pendidikan yang Membebaskan” dalam Figur. Edisi 8 September 2011
4. Daftar Pustaka dari Internet
Contoh:
  • Santoso, Sukrisno. 2012. “Metode Penelitian Bahasa: Metode Agih, Teknik Dasar dan Lanjutan” (online tanggal 20 April 2012, http://www.sastra33.co.cc/2012/04/metode-penelitian-bahasa-metode-agih.html)
 Semoga bermanfaat...



Semoga artikel Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar bermanfaat

Salam hangat Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Sifat ramalan kali ini.

Baca juga artikel berikut


Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Menulis Daftar Pustaka yang Benar"

Posting Komentar